Visi Program Studi

Unggul dalam bidang Fisika secara nasional dan diakui di kawasan ASEAN

 

Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang berkualitas dalam  bidang fisika.
  2. Menyelenggarakan penelitian untuk pengembangan fisika dan rekayasa industri.
  3. Melaksanakan kegiatan pengabdian pada masyarakat berbasis keungulan lokal.
  4. Melaksanakan kerjasama dengan berbagai instansi untuk pengembangan fisika dan rekayasa industri.
  5. Membudayakan suasana dan budaya akademik yang kondusif untuk pengembangan karakter civitas akademika.

 

Tujuan Program Studi

  1. Menghasilkan calon fisikawan yang kompeten dan berkarakter.
  2. Menghasilkan karya ilmiah yang berkualitas dalam bidang fisika material, bumi, instrumentasi, dan komputasi.
  3. Menghasilkan produk inovatif berbasis ilmu Fisika yang bermanfaat untuk memecahkan masalah masyarakat industri.
  4. Menghasilkan kerjasama dengan berbagai instansi untuk pengembangan fisika.
  5. Mewujudkan suasana dan budaya akademik yang kondusif dan berkarakter

 

Sasaran Program Studi

Empat sasaran utama Prodi Fisika adalah sebagai berikut :

  1. Pelayanan pendidikan yang bermutu berbasis KKNI
  2. Penelitian, karya ilmiah, dan kajian-kajian inovatif yang sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan paradigma baru bidang Fisika
  3. Layanan dan pembinaan serta karya-karya pengabdian kepada masyarakat dalam bidang Fisika
  4. Atmosfer akademik yang kondusif baik internal maupun eksternal